16 Desember 2009

MEROPLANKTON LAUT

                

MEROPLANKTON LAUT 
Larva hewan laut yang menjadi plankton


KASIJAN ROMIMOHARTO
SRI JUWANA

      Biota Laut, yakni tumbuh-tumbuhan, hewan dan mikroorganisme menghuni hampir semua ruang dari lingkungan laut yang berdimensi tiga; mulai dari pesisir ke samudera lepas serta dari permukaan dasar laut yang jeluknya dapat mencapai ribuan meter. Di antara biota laut itu terdapat plankton.,fitoplankton maupun zooplankton. Kedua jenis plankton iniumumnya berukuran sangat kecil sehingga tidak dapat dilihat dengan mata biasa, hidupnya menghanyut dan terbawa gerakan air kemana saja.
Di dalam kelompok zooplankton sendiri terdapat satu kelompok mikroorganisme yang kerap susah dibedakan dari zooplankton umumnya.Mikroorganisme ini hanya sementara bersifat sebagai plankton, karena itu dalam bku ini kelompok tersebut dapat dispisahkan dari zooplankton yang sebenarnya. Mikroorganisme yang tidak sebenarnyaini adalah larva dari berbagai jenis biota laut, baik hewan tak bertulang punggung maupun hewan bertulang belakang, yang berupa ikan. Larva yang hidup sebagai plankton ini merupakan bagian atau fase dari daur hidup hewan tersebut dan disebut meroplankton atau plankton sementara


Meroplankton memiliki sifat yang unik, bentuknya berbeda dari induknyam juga memiliki beberapa sifat hayati lain yang menarik. Sifat sebarannya pun khas, baik menurut waktumaupun ruang. LEbih dari itu peran meroplankton tergolong penting dalam perekonomian laut. Karena itulah, kelompok zooplankton yang dinamakan meroplankton memerlukan pengkajian khusus dalam cabang ilmu tentang larva, atau larvalogi.

Tidak ada komentar: